
Gubernur Papua Tengah, Meki Fritz Nawipa bersama Bupati Mimika, Johanes Rettob turut meramaikan agenda Car Free Day yang rutin dilaksanakan setiap Sabtu pagi di sekitaran Jalan Cenderawasih, Sabtu (12/4/2025).
Gubernur Meki bersama rombongan berolahraga pagi dengan berjalan kaki mengitari Jalan Cenderawasih mulai dari lampu merah Diana sampai ke lampu merah Gereja Katedral Tiga raja.
Usai rombongan berolahraga jalan kaki, dilanjutkan dengan mengikuti senam pagi yang dipandu dari Kormi Mimika.

Gubernur Papua Tengah, Meki Nawipa mengapresiasi kegiatan Car Free Day di Mimika. Olahraga sambil rekreasi merupakan sebuat contoh yang baik untuk masyarakatnya di Papua Tengah, sehingga selain di Mimika harus dilakukan juga di Nabire sebagai ibukota provinsi.
“Hari ini saya bersama Bupati Mimika, Wakil Gubernur beserta Ketua DPR Papua Tengah, kami ada disini sedang berolahraga, olahraga dan kesehatan tidak membedakan status,” kata Meki.
Pasalnya di Timika ada goyang seka, yospan dan lainnya yang juga harus dihidupkan. Papua Tengah rumah bersama. Yang paling penting itu sehat, bugar, gembira dan luar biasa.
Meki juga mengajak seluruh masyarakat Mimika untuk mengikuti ajang ‘Timika Night Run’ yang akan digelar bulan April ini di Mimika.
“Ingat baik-baik tanggal 26 April 2025 datang dan daftar lomba lari Timika Night Run, ini hanya ada di Timika tidak ada ditempat lain,” ujarnya.
Perlu diketahui lomba lari Timika Night Run diselenggarakan oleh Mimika Rumah Kita (MRK) yang akan dilaksanakan pada tanggal 26 April 2025 atas inisiatif Johannes Rettob.
Sementara itu, Ketua KORMI Provinsi Papua Tengah, Johanes Rettob sekaligus sebagai Bupati Mimika mengatakan kegiatan Car Free Day merupakan kesempatan bagi masyarakat untuk olahraga beramai-ramai setiap hari Sabtu.
“Kita semua harus setiap hari luangkan waktu untuk olahraga, sehingga kita semua sehat,” kata John.
Selain olahraga dan rekreasi harap John, pejabat dan masyarakat yang hadir harus membeli jualan mama-mama yang ada di arena CDF.
“Jangan bawa makanan dari rumah, ini UMKM semua kita harus beli dan makan di sini. Jadi selain olahraga ya kita belanja di UMKM sini,” pungkasnya.